Kegiatan Seni Hadroh oleh IRMAS Raudhatul Jannah

Hadroh adalah salah satu kesenian islami yang banyak digandrungi masyarakat saat ini, khususnya di kalangan remaja. Irama tabuhan rebana yang merdu dan khas membuat lantunan sholawat yang diiringi menjadi terasa syahdu dan menggetarkan jiwa. Kesenian hadroh merupakan suatu kesenian yang selalu dinantikan. Banyaknya anak muda yang hobi memainkan seni Hadroh, menjadikan hadroh semakin dikenal baik di kalangan masyarakat.

Hadroh adalah alat musik rebana yang di mainkan saling tanya jawab untuk mengiringi pembacaan sholawat ataupun syair-syair islami. Hadroh sudah ada sejak zaman Nabi Muhammad SAW. Dikisahkan pada saat baginda nabi hijrah dari Makkah ke Madinah, baginda nabi di sambut gembira oleh orang-orang Anshor dengan nyanyian/syair yang dikenal dengan sholawat "thola'al badru 'alaina" diiringi oleh hadroh dengan pukulan terbang atau pukulan bertempo cepat.

Hadroh menurut bahasa diambil dari kalimat bahasa Arab yaitu hadhoro atau yuhdhiru atau hadhron atau hadhrotan yang berarti kehadiran. Hadroh menurut ustilah adalah suatu metode yang bermanfaat untuk membuka jalan masuk ke ‘hati’, karena orang yang memainkan hadroh dengan benar terangkat kesadarannya akan kehadiran Allah dan Rasul-Nya. Dengan mendengarkan syair-syair yang diiringi oleh hadroh  akan membawa dampak kecintaan kepada Allah dan Rasul-Nya, karena syair-syair Islami yang dibawakan mengandung ungkapan pujian dan keteladanan sifat Allah dan Rosulullah yang agung.


Berikut video kegiatan IRMAS Raudhatul Jannah melakukan latihan seni Hadroh :


Artikel disalin dari berbagai sumber :

Tribunnews

HadrohBarzanji


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Laporan Hasil Kegiatan Zakat Fitrah Ramadan 1442 H

Yasinan Kamis Malam Jum'at 10 Feb 2022

Rapat DKM Membahas Pekerjaan Pasang Canopy Masjid