Persiapan Acara Maulid Nabi (Pemasangan Tenda)

Hari Sabtu pagi tanggal 5 Desember 2020 mulai pk. 09.00 pagi, pengurus DKM bersama-sama dengan para jamaah melakukan kerja bakti pemasangan tenda sebagai persiapan penyelenggaraan acara zikir dan do'a bersama dalam rangka peringatan hari besar Islam Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H. Ada dua tenda yang dipasang yaitu di posisi depan masjid dan posisi samping masjid. Alhamdulillah dalam waktu yang tidak terlalu lama satu tenda tenda sukses didirikan. Hujan rintik-rintik mengiringi pelaksanaan kerja bakti tersebut, namun tidak megurangi semangat para jamaah untuk bersama-sama memasang tenda. Untuk satu tenda lagi adalah tenda dari Perumahan Griya, yang insya Alloh akan dipasang di sore harinya.







Dan sore harinya kerja bakti berlanjut guna memasang tenda dari Perumahan Griya yang akan dipasang di bagian samping masjid sebelah selatan. Jamaah yang hadir tetap bersemangat menyelesaikan pemasangan tersebut hingga tuntas terpasang dua buah tenda. Terima kasih kepada bapak-bapak yang sudah hadir membantu menyelesaikan pekerjaan persiapan ini, tetap semangat dan tetap kompak ya pak. 💪🙏













Komentar

Postingan populer dari blog ini

Laporan Hasil Kegiatan Zakat Fitrah Ramadan 1442 H

Yasinan Kamis Malam Jum'at 10 Feb 2022

Rapat DKM Membahas Pekerjaan Pasang Canopy Masjid